Reklame berasal dari bahasa Spanyol yaitu Re dan Clamos sedangkan dari bahasa latin Re dan Clame, Re artinya berulang-ulang sedangkan Clame atau Clamos artinya berteriak, sehingga secara bahasa Reklame adalah suatu teriakan/ seruan yang berulang-ulang.
Sifat reklame (Komersial & Sosial)
Komersial yaitu suatu reklame yang digunakan untuk memperoleh keuntungan dan sifat sosial yaitu suatu reklame yang semata-mata tidak bertujuan untuk mendapatkan keuntungan yang berbentuk material dan bersifat persuasif atau mengajak.
Untuk dapat memvisualisasikan reklame dengan indah kita harus menerapkan beberapa unsur keindahan antara lain :
1. Keseimbangan ( balance )
2. Harmonis
3. Irama ( ritme )
4. Kontras ( berlawanan )
5. Etis ( sopan atau sesuai dengan norma )
6. Edukatif ( mendidik )
FUNGSI REKLAME
Sebagai media atau alat untuk mempromosikan suatu produk semenarik mungkin yang sifatnya mengajak untuk memakai, mengikuti atau membeli produk yang di promosikan
Reklame visual memiliki jenis yang bermacam-macam seperti:
1. Iklan atau Advertensi
Iklan atau advertensi adalah jenis reklame visual yang berfungsi untuk memberitahukan kepada masyarakat mengenai barang atau jasa yang dicetak di media massa seperti surat kabar dan majalah.
2.Poster
Poster adalah jenis reklame visual, berbentuk gambar dan tuliasan yang berukuran agak besar sehingga memudahkan untuk dibaca pesan reklamenya. Poster biasanya dipasang di tempat umum yang mudah dilihat orang.
Baliho adalah jenis reklame visual yang berukuran sangat besar dengan tujuan agar lebih menarik perhatian masyarakat. Baliho biasanya dipasang di tempat yang ramai.
4. Spanduk
Spanduk adalah jenis reklame visual terbuat dari kain yang memanjang, dipasang melintang di atas jalan atau diantara dua tiang. Spanduk dapat berisi informasi atau pemberitahuan, himbauan, ajakan, atau propaganda hasil produk.
5. Pamflet
Pamflet adalah jenis reklame visual yang berbentuk gambar dan tulisan pada lembar kertas berukuran relatif kecil, disebarkan melalui pesawat terbang atau kendaraan darat dan diberikan kepada setiap orang yang lewat. Pamflet pada umumnya berisi informasi tentang suatu kegiatan, hiburan dan lain-lain.
terima kasih ini sangat membantu sekali
BalasHapusterima kasih atas bantuanya
BalasHapusBuatlah reklame edukatif
BalasHapus